Selasa, 27 Desember 2016

Mengapa Kebingungan Selalu Muncul dalam Diri Manusia?


Kebingungan muncul saat hati tidak sejalan dengan pemikiran, kebingungan muncul dikala seseorang tidak bisa melihat fakta atau kebenaran. Dalam hidupnya manusia akan selalu mencari kebenaran, oleh karena itu kebingungan tidak akan terhindarkan dari diri manusia. Kebingungan pasti akan dialami oleh seluruh manusia di bumi karena sejatinya tujuan hidup manusia tidak lain adalah mencari kebenaran. Sehingga bisa disebut juga manusia adalah sang pencari pencerahan. Jika seseorang mengalami kebingungan maka artinya ia sedang dalam proses pencaharian akan sesuatu. Proses terkadang memang membingungkan, dan itu sering kita alami. Tetapi jika kita memilih untuk menghentikan proses itu maka habislah kita, yang ada adalah kesesatan dalam diri kita. Contoh sederhananya, saat mengerjakan soal matematika kita akan mengalami kebingungan dalam mengerjakannya karena ketidaktahuan kita, tetapi semakin kita mencoba mencari tahu dan mengerjakan proses demi prosesnya maka kita akan mengetahui cara yang benar. Maka terbuktilah kalau belajar itu untuk sepanjang hayat, belajar mencari kebenaran tentang banyak hal. Intinya adalah kebingungan wajar dalam diri manusia atau disebut juga manusiawi, tetapi sekali lagi jangan menjadi korban kebingungan karena akibatnya fatal. Agar tidak menjadi korban kebingungan maka teruslah mencari kebenaran selama manusia hidup. Demikian yang dapat penulis sampaikan J...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar